Game-game bertema anime, sepertihalnya ada game mmorpg, game moba, dan game rpg coop lain. Dalam mendapatkan penghasilan dari game. Selain melalui pembelian item lewat transaksi mikro / microtransaction. Misalnya topup buat beli diamon, item, dll. Dan juga lewat ads atau iklan. Ada itu yang namanya gacha dan juga loot box.
Kedua jenis sistem permainan tersebut. Yakni gacha dan loot box hampir diaplikasikan keberbagai jenis game online yang ada. Terutama dalam game online yang dibuat oleh developer jepang dan china.
Apa itu Loot Box dan Gacha ?
Gacha sudah banyak saya jelaskan dalam berbagai artikel terkait yang ada di blog wibu-elit ini. Intinya
gacha itu adalah sistem undian. Sistem dalam video game yangmana pemain melakukan aksi ngegacha untuk mendapatkan barang yang diinginkan. Sepertihalnya hero, equip, dll, dari undian acak yang ada. Dengan drop rate atau angka keberhasilan yang bervariasi, tergantung dari rarity atau kelangkaan barang / item. Misalnya drop rate item ssr cuma 1%. 99% sisanya dapat item ampas dengan rarity common, normal, atau rare, dll.
Btw, Untuk pembahasan lengkap tentang arti dan sejarah game gacha dapat kamu simak pada artikel terkait yang ada dibawah.
Lanjut ke istilah lootbox dalam video game.
Loot box adalah sistem undian acak dalam bentuk paket, kotak, atau peti yang berisi item premium dalam video game. Biasanya lootbox dalam game mmorpg didapat dari drop item boss monster, dll. Yangmana untuk membukanya dibutuhkan sejumlah kunci.
Kunci-kunci tersebut dapat didapatkan dengan cara tertentu. Misalnya dalam event game, maupun membeli dengan uang asli lewat fitur topup / microtransaction. Kunci-kunci tersebut nantinya digunakan untuk membuka kotak atau peti harta yang berisi item acak. Item dalam lootbox sifatnya misteri. Layaknya istilah beli kucing dalam karung. Tidak dijelaskan secara rinci barang apa yang nanti didapat dalam lootbox.
✖ Baca juga :
☑ Apa itu gacha dalam game ?
☑ Istilah singkatan dari rarity item gacha (N, R, SR, SSR, UR, LE, LR, ☆)
☑ Bahaya dibalik gambar Ai bagi para ilustrator dan artist freelance
Perbedaan antara Loot box dan gacha dalam video game
Sebenarnya loot box dan gacha dalam video game ini sama saja. Lootbox merupakan varian dari gacha, yang memiliki sistem undian acak berbasis RNG.
Bedanya kalau gacha, biasanya rate item dan item-item apa saja yang akan didapat dijelaskan secara detail dan rinci. Ada list item-item yang sekiranya bisa didapat dari gacha.
Sedangkan loot box, kebanyakan pure misteri. Misterius, itemnya random, kayak beli kucing dalam karung (mystery box). Tidak dijelaskan rincian item atau barang ingame apa yang bisa didapat. Kebanyakan hanya item ssr ke atas saja yang disebutkan. Item ampas lain tidak dirinci.
Nah, karena sistem undian mengundi nasib inilah. Baik itu game gacha, maupun loot box termasuk kedalam golongan juΔ! yang h@r4m. Apalagi sampai kecanduan buat topup game. Bisa bikin bangkrut bro. Maka dari itu saya sarankan jadilah pemain game yang f2p atau free to play saja. Jangan topup terus kalau main game online. Karena hanya sultan saja yang jadi raja dalam game pay to win / p2w. Biasanya di game mmorpg, cuma sultan yang bisa jadi top pemain di server. Sisanya pemain gratisan, hanya jadi figuran. Jadi player tier bawah.
Selain adanya perbedaan dalam bentuk undian, rarity item gacha dan lootbox. Jenis atau tipe game juga menentukan. Kebanyakan game dengan style gambar berbasis anime menggunakan gacha dalam game. Sedangkan game dengan style kebarat-baratan, atau western banyak yang mengambil tema lootbox.
Jika dirinci, maka seperti inilah bedanya gacha dan loot box.
- Rarity item gacha dijelaskan secara rinci, sedangkan loot box misteri.
- Gacha dibuat dalam banyak variasi, sedangkan lootbox berbentuk peti atau kotak misteri.
- Lootbox biasanya juga membutuhkan kunci untuk membuka peti harta. Sedangkan gacha tidak.
- Gacha digunakan dalam game online bertema anime jepang. Sedangkan loot box game barat / western.
Cukup segitu saja dulu mengenai
perbedaan antara lootbox dan gacha dalam video game. Semoga bermanfaat sob... 😎✌️