Ada 4 jenis karakter dere yang seringkali muncul didalam anime dan manga. Jenis dere tersebut yakni adalah tsundere, yandere, kuudere dan yang terakhir
dandere. Nah, yang kita bahas hari ini adalah mengenai karakter dandere baik itu didalam cerita fiksi yang ada di anime - manga, maupun karakter dandere yang ada di kehidupan nyata.
✓ Daftar isi :
Apa itu dandere ?
Sama seperti jenis dere yang lain, penamaan kata "
dandere (だんデレ)" tersusun dari awal kata "dan" dan juga "dere". Dimana kata dan berasal dari kata "
danmari (黙り)" yang berarti
diam, dan "
dere dere (デレデレ)" yang berarti "
jatuh cinta / mengekspresikan perasaan cinta".
Sehingga dapat kita simpulkan, karakter dandere didalam anime manga cenderung pendiam. Mereka mengekspresikan rasa cinta kepada orang yang disukainya secara diam-diam, dan cenderung pemalu.
Penampilan karakter dandere didalam anime
Karakter dandere didalam anime digambarkan dengan orang yang pendiam, pemalu, tulus dan juga baik hati. Mereka layaknya orang introvert yang tidak terlalu suka dengan keramaian, selalu terjebak didalam zona nyaman. Dan ketika mereka ingin berinteraksi sosial, menghindari banyak perkataan dan aksi yang tidak terlalu berguna, guna untuk menghindari kesalahan yang dapat merepotkan.
Dari sini maka didalam anime dan manga, kita jumpai karakter anime yang bersifat "dandere" cenderung pendiam, pemalu dan seringkali menjadi bahan kejahilan aksi teman-temannya. Karena mereka nampak lugu, penakut, dan pasif.
Dengan berjalannya waktu, karakter dandere yang sudah akrab dengan teman atau memiliki pasangan. Maka si dia akan lebih terbuka, dan mulai menunjukkan sisi lain dari kepribadiannya. Yakni orang yang enak untuk diajak bicara, humoris, manis dan baik hati.
✖ Baca juga :
☑ Apa itu tsundere ? Dan bagaimana Ciri tsundere di dunia nyata
☑ Ciri-ciri yandere di dunia nyata
☑ Wibu psikopat, yandere, atau cuma roleplay ?
Ciri-ciri dandere di dunia nyata
Karakter dandere di dunia nyata sama halnya dengan orang-orang yang memiliki kepribadian introvert, khususnya bagi orang introvert yang dominan dalam hal perasaan (feeling). Secara singkat, berikut ini
ciri-ciri karakter dandere didalam kehidupan sehari-hari.
- Pendiam
Orang-orang yang memiliki sifat dandere dapat ditandai dengan seberapa sering mereka diam didalam percakapan dan pergaulan sehari-hari. Cewek maupun cowok bertipe dandere ini sangat pendiam dan sering larut dalam keadaan.
- Pemalu
Mirip dengan orang introvert yang dominan dalam hal feeling / perasaan. Karakter dandere di dunia nyata seringkali nampak canggung, akward, demam panggung, pemalu, dan menghindari keramaian.
- Sulit beradaptasi dengan lingkungan
Karakter dandere juga sulit beradaptasi dengan lingkungan baru. Misalnya jika mereka bertemu dan berkenalan dengan orang baru. Maka mereka akan nampak sering diam, tidak banyak tingkah dan malu-malu. Namun, seiring berjalannya waktu mereka mulai terbiasa dan mulai membuka dirinya, sehingga tidak nampak diam dan malu-malu lagi dengan orang atau lingkungan yang baru.
- Baik hati
Karakter dandere baik itu didalam anime - manga maupun di dunia nyata selalu identik dengan ketulusan hati dan juga kebaikan hatinya. Mereka adalah orang yang sabar, tidak mudah marah, pemaaf, dan penyayang.
- Pendengar dan pengamat yang baik
Karakter dandere didalam anime manga maupun di dunia nyata ditandai dengan mereka yang enak diajak curhat. Mereka pandai menjaga rahasia, pendengar dan pengamat yang baik, serta memberikan solusi maupun mampu diajak berbagi baik didalam suka maupun duka.
Contoh karakter dandere di anime dan manga
Untuk contoh nama karakter dandere didalam anime dan manga adalah sebagai berikut.
- Mikuru Asahina : Suzumiya Haruhi no Yuuutsu
- Hinata hyuuga : Naruto
- Shihoru : Hai to Gensou no Grimgar
- Hotaru Ichijou : Non non byori
- Mio akiyama : K-on
- Kosaki onodera : Nisekoi
- Kaneki ken (sebelum jadi ghoul) : tokyo ghoul
- Nana ebina : Himouto! umaru chan
- Umi sonoda : Love live
- Ushigome rimi : Bang dream
- Sawako kuronuma : Kimi no todoke
- Atsushi murasakibara : kuroko no basuke
- Miku nakano : Go-Toubun no Hanayome
- Wiz : konosuba
Seperti itulah
pengertian, ciri dan contoh karakter dandere didalam anime - manga, maupun di dunia nyata. Pada intinya sih kembali ke faktor face, asalkan waifunya cantik, sifatnya seperti apa saja. Dijamin banyak wibu yang menyukainya. Semoga bermanfaat.