Setiap orang memiliki hobi dan kesukaan yang berbeda-beda. Ada orang yang hobinya mancing, ada yang suka main game online, ada yang hobi memperdalam ilmu agama, ada yang hobi membaca novel, dll. Dan ada juga yang suka mengoleksi barang-barang langkah, sepertihalnya action figure dan juga kartu TCG (Trading card game).
Ketika ada orang yang merasa asing dengan kesukaan orang lain. Kadangkala mereka mulai menjudge penghobi lain dengan berbagai kata-kata yang tidak enak untuk didengar.
Sebagai contoh misalnya, Sudah gede kok mainannya boneka ?. Sudah gede tontonannya kartun, dll. Begitulah gambaran kondisi sebagian sobat wibu-elit dan tokufans di luar sana. Banyak dari mereka yang mendapatkan ejekan karena hobi yang mereka suka. Yakni hobi mengoleksi berbagai jenis figure. Sepertihalnya nendoroid, gunpla, dan lain sejenisnya. 😂
Hal tersebut sangatlah wajar. Karena pemikiran manusia selalu berbeda. Jadi konflik juga selalu ada saja dikalangan manusia.
✓ Daftar isi :
Apa itu action figure
Kembali ke topik utama kita kali ini. Jika misalnya kamu ditanya tentang,
apa itu action figure ?. Maka kamu bisa menjawab seperti ini. Action berarti aksi dan figure adalah bentuk tubuh, atau juga patung. Sehingga dari kedua kata tersebut, Istilah action figure memiliki makna sebagai berikut...
Action figure secara umum adalah boneka pajangan mini atau miniatur yang dibuat berdasarkan tokoh karakter terkenal dalam anime, manga (komik), novel, game, dan juga film. Biasanya boneka pajangan tersebut menampilkan pose / aksi sedemikian rupa. Bahkan banyak yang anggota gerak tubuhnya dapat diubah-ubah atau bisa digerakkan. Bisa diubah ke berbagai jenis pose sesuai keinginan.
Singkat cerita,
action figure adalah boneka pajangan yang bisa diubah posenya. 😫
Btw, Action figure memiliki banyak jenis. Dari sekian banyak jenis figure yang ada, kesemuanya memiliki kesamaan. Diantaranya seperti berikut.
- Action figure berupa boneka / patung miniatur mini yang dibuat berdasarkan karakter terkenal.
- Boneka tersebut umumnya digunakan sebagai pajangan dan barang koleksi.
- Harganya mahal 😅. Kadang diluar nalar.
Apa itu gundam ?
Selanjutnya,
Apasih gundam itu ?. Gundam (ガンダム) adalah nama dari karakter mecha dalam serial anime gundam. Anime dan action figure gundam dipegang hak ciptanya oleh pihak bandai dan juga sunrise.
Gundam sendiri merupakan robot raksasa berteknologi tinggi, dapat digerakkan dan dikendalikan oleh pilot yang menumpanginya. Istilah dalam serial anime gundam itu sendiri disebut sebagai mobile suit gundam.
Dalam bahasa awam, anggap saja gundam ini robot-robotan. Robot besar yang bisa dikendarai oleh pilot manusia. Biasanya digunakan oleh pihak militer dalam anime.
Apa itu gunpla ?
Apa itu gunpla ?. Gunpla (ガンプラ Ganpura) merupakan singkatan dari "
Gundam Plastic Model". Yakni mainan model kit dari serial anime, game, dan film gundam. Model kit tersebut merupakan mainan bongkar pasang. Mainan yang hanya bisa dinikmati, ketika kamu berhasil merakit berbagai part mecha gundam untuk mendapatkan figure gundam secara utuh dan mendetail.
Tingkat kesulitan menyusun dan merakit gunpla bervariasi. Sesuai dengan grade dan skala mainan gunpla itu sendiri. Tiap detail yang ada membutuhkan kesabaran ekstra untuk memasangnya. Hanya orang-orang terpilih yang dapat memainkan mainan gunpla ini. Orang-orang tersebut masuk kedalam golongan komunitas wibu, otaku, dan tokufans 😆.
✖ Baca juga :
☑ Pengertian tokusatsu dan tokufans
☑ Perbedaan wibu dan tokufans
☑ Cara move on dari anime sedih
Jenis-jenis gunpla
Mainan model kit gundam atau gunpla terbagi dalam berbagai varian. Varian tersebut dikelompokkan dalam grade tersendiri. Grade disini menunjukkan seberapa detail gunpla yang ada. Semakin tinggi gradenya, maka tingkat kesulitan merakit juga semakin meningkat. Part-part atau bagian gundamnya juga semakin mendetail dan banyak. Begitu juga sebaliknya.
Sedangkan skala dalam mainan gunpla. Mengacu pada perbandingan ukuran mainan model gunpla dengan ukuran gundam asli dalam serial anime dan manga. Misalnya skala yang paling umum dalam gunpla adalah 1/144. Berarti mainan gunpla 144 kali lebih kecil dari ukuran gundam asli di anime dan manga.
Lanjut, berikut beberapa grade umum yang sering dirilis dalam seri model kit gunpla.
- Super Deformed (SD) : Grade gundam yang memfokuskan pada seri chibi gundam / sd gundam. Tampilan gundam nampak imut, pendek, dan tebal. Seperti karakter chibi pada anime umumnya.
- High grade (HG) : Grade gundam yang paling umum rilis dipasaran. Biasanya dilaunching pada awal pembuatan produk. Dengan skala umum 1/144. Kemudian lanjut ke perilisan grade yang lebih tinggi.
- Master grade (MG) : Gundam dengan skala 1/100, dengan detail bagian-bagian gunpla yang cukup bagus. Tampilan hasil build gundam master grade ini sudah mendekati tampilan gundam asli seperti di anime. Gundam yang dirakit juga bisa digerakkan / ubah pose. Tidak kaku.
- Perfect grade (PG) : Selanjutnya pada seri gunpla perfect grade memiliki skala umum 1/60. Detail part gunpla jangan ditanya lagi. Lebih detail dari seri yang sebelumnya. Harganya juga lebih mahal. Tampilan build sangat bagus.
- Real grade (RG) : Yang terakhir ada gunpla real grade. Kebanyakan memiliki skala 1/144 dengan detail yang lebih rinci dan rumit dari gundam High grade. Namanya juga real bro, menyesuaikan dengan tampilan anime manga. Sehingga part rakitan build gunpla jadi sangat banyak.
Selain beberapa grade yang tersebut diatas. Masih ada jenis grade-grade dan jenis gunpla yang lain. Sepertihalnya ada gunpla limited edition, mega size dengan ukuran besar, gunpla metal build, gunpla premium edition, dll. Tergantung bagaimana pihak bandai merilis versi gunpla terbaru yang ada.