Wibu pemula dan veteran di dunia maya atau internet dapat dibedakan dengan mudah sekali gan. Kamu dapat membedakannya hanya dengan sekali lihat status atau komentar si wibu di media sosial.
Btw, Sebelum kita membahas lebih jauh mengenai perbedaan wibu newbie / pemula dan juga wibu senior / veteran. Setidaknya mari kita bahas mengenai pengertian kedua jenis wibu ini.
Apa itu Wibu pemula ?
Namanya juga pemula, nama gaulnya newbie, atau masih noob. Wibu yang model begini masih baru berkecimpung dalam menikmati budaya jejepangan. Dalam cerita kali ini tentunya mengenai budaya anime dan manga ya. Mereka para wibu newbie atau wibu junior ini masih belum begitu mengerti tentang seluk beluk dunia wibu dan otaku. Mereka masih bau kencur lah istilahnya.
Apa itu Wibu veteran ?
Sebenarnya istilah veteran ini digunakan dalam militer. Namun untuk bahasa gaul sehari-hari, istilah veteran maknanya memudar menjadi orang-orang yang sudah ahli atau berpengalaman dalam suatu bidang tertentu. Dalam pembahasan kali ini tentunya dalam dunia otaku wibu.
Para wibu veteran sudah lama menjadi seorang wibu. Mereka sudah merasakan asam-manisnya dunia wibu, baik di dunia maya dan di dunia nyata. Jam tayang mereka dalam ngewibu sudah sangat banyak. Istilahnya kewibuan mereka sudah mendarah daging gan 😂. Hafal diluar kepala tentang jepang dan serba-serbinya, terutama soal anime dan manga.
Perbedaan mendasar antara wibu pemula dan wibu veteran
Berikut beberapa poin penting yang dapat digunakan untuk mengidentifikasi seorang netizen wibu. Apakah sidia itu seorang wibu pemula, atau sudah veteran.
- Penggunaan bahasa
Wibu pemula yang masih baru mengenal budaya jejepangan biasanya menggunakan bahasa alay kalau membuat status di sosial media. Mereka seringkali mencampur adukan bahasa jepang dan bahasa lokal / indonesia. Gaya bahasa mereka terlihat aneh, terkesan dipaksakan dan membuat cringe orang yang membacanya. Sebagai contohnya seperti, "Yo, mina san, ohayou, watashi wibu psikopatu desu! 😂".
Sedangkan wibu veteran bahasa tulisan di sosial media cukup normal, dan kadang juga terkesan friendly, ala nak sosmed seperti biasanya. Mereka pandai berbaur dengan netizen lain. Gaya bahasa di sosmed cukup normal, walaupun ppnya kebanyakan anime juga.
- Pengetahuan seputar anime dan manga
Pengetahuan seputar dunia jejepangan, wibu pemula masih sedikit. Misalnya hanya tahu anime naruto - boruto, one punch man saja. Mereka suka mencari rekomendasi anime manga di medsos. Dan tentunya akan banyak jawaban nyeleneh, misalnya seperti otaku wibu lain yang merekomendasikan anime boku no... Hero.. 🤣 ah sudahlah.
Sedangkan wibu veteran memiliki segudang ilmu pengetahuan mengenai anime - manga dan budaya jejepangan. Mereka seringkali merekomendadikan list anime kesukaan mereka ke wibu junior di sosial media. Para wibu veteran ini biasanya memiliki banyak akun sosmed yang ada hubungannya dengan jejepangan. Seperti akun reddit, fb, twitter, telegram, line, wa, instagram, dll. Mereka juka minimal mengerti tulisan hiragana dan katakana. Syukur-syukur bisa lancar kanji dan lulus ujian jlpt N3.
- Jam tayang ngewibu
Wibu pemula masih sedikit jam tayangnya. Cuma ngaku-ngaku wibu saja. Padahal cuma nonton 1-2 judul anime saja, dan tidak begitu mengerti tentang budaya jejepangan lainnya. Sedangkan wibu veteran sudah banyak jam tayang ngewibunya. Baik itu nonton anime, baca manga dan novel, ngevent di dunia nyata, bahkan banyak juga yang liburan ke jepang langsung.
- Usia
Wibu newbie kebanyakan didominasi oleh nak smp. Masih bocah yang tidak mengerti banyak hal. Sedangkan wibu veteran sudah lulus sma/smk. Paling banyak yang sedang kuliah, pengangguran, dan pekerja 😂.
- History di dunia maya
Wibu pemula history browsingnya bermacam-macam. Sedangkan wibu veteran full isinya anime - manga dan hal yang menyangkut jejepangan. Seperti virtual youtuber, lagu jepang (jpop), op ed anime, dll. History jelajah di browser dan akun youtube penuh dengan hal yang bernuansa wibu gan.
Ya begitu saja
perbedaan diantara wibu newbie dan wibu veteran. Kalau masalah keseharian wibu veteran di dunia nyata, jangan tanya ya. Pastilah di rumahnya banyak koleksi barang-barang yang bernuansa jejepangan. Misalnya seperti poster dan baju waifu, atau malah punya dakimakura 🤣.
✖ Baca juga :
☑ Tingkatan kasta level wibu
☑ Pengertian, ciri-ciri dan manfaat dakimakura
☑ Barang-barang yang dimiliki dan dikoleksi wibu
☑ Keseharian wibu dan otaku
Share on :
f
t
P
Wa