Istilah wibu, weebs, weeaboo, atau juga japanofilia sudah tidak asing lagi bagi netizen di seluruh dunia. Sebutan penyuka budaya pop culture jepang ini bermacam-macam sesuai bahasa yang ada. Misalnya dibarat terkenal dengan sebutan weebs, di server lokal kita, server sea atau asia tenggara terkenal dengan sebutan wibu.
Nah, pertanyaannya adalah. Apakah orang jepang sana mengenal istilah wibu ?. Apakah ada wibu yang asli asalnya dari jepang ?. Langsung saja berikut pembahasannya...
✓ Daftar isi :
Wibu di jepang
Seperti yang sudah kita ketahui. Sebutan wibu ini ditujukan kepada orang-orang di luar jepang yang terobsesi dengan budaya jepang secara berlebihan. Terutama pada budaya pop culturnya. Sepertihalnya pada anime, manga, dan juga game. Sehingga mereka sangat suka sekali kepada karakter 2d yang ada. Dalam keseharian juga selalu aktif di komunitas anime - manga. Tahu banyak dengan seluk-beluk budaya jejepangan. Dan mengamalkan sebagian gaya hidup orang jepang, atau dalam anime di kesehariannya.
Dalam deskripsi diatas sudahlah jelas adanya. Bahwasanya sebutan wibu hanya untuk orang di luar jepang saja. Di negeri sakura, di negri matahari terbit ini tidak ada yang namanya wibu asli yang merupakan warga negara jepang. Wibu merupakan sebutan untuk orang asing /
gaijin yang tergila-gila dengan budaya jejepangan.
Orang jepang lokal menyebut warganya, terutama remaja dan pemuda yang tergila-gila dengan anime, manga atau juga game. Mereka yang hobi dalam bidang tersebut disebut sebagai
otaku.
✖ Baca juga :
☑ Perbedaan wibu dan tokufans
☑ Otaku dan wibu di korea disebut apa ?
☑ Mengapa Mc anime banyak yang naif ?
Kesimpulan
Kesimpulan dari artikel ini adalah, bahwasanya tidak ada wibu asli dari jepang. Yang ada hanyalah para otaku saja. Secara umum otaku di jepang digunakan untuk menyebut orang-orang yang memiliki hobi atau ketertarikan terhadap anime dan juga manga. Tetapi secara khusus otaku dapat dibagi-bagi lagi sesuai hobi apa yang disukai para remaja dan pemuda di jepang sana. Jadi makna otaku di dewasa ini tidak berpusat lagi pada anime - manga saja. Tapi meluas kepada hobi apa saja yang ditekuni oleh orang-orang jepang.
Akan tetapi secara umum, otaku yang sering di sindir dan menjadi bahan bully dalam adegan anime tentunya berkaitan dengan dunia 2d. Tidak jauh-jauh dengan orang yang hobi baca manga, baca light novel, nonton anime, nonton konser idol, dan juga bermain game.
Cukup segitu saja dulu mengenai pembahasan ada dan tidaknya wibu asli jepang. Dan jawabannya tentu tidak ada gan. No debat 😎, dikarenakan sebutan wibu lokal disana itu ya otaku.