"Baik itu relatif", begitulah ungkapan yang sering kita dengar di dunia maya. Kebaikan itu sifatnya relatif, tergantung dari orang-orang yang meyakininya. Di satu sisi wibu menganggap kegiatan ngewibunya sebagai hal yang baik. Begitu juga dengan kpoper yang mengangap apa yang dipercayainya sebagai perbuatan yang baik, normal, dan wajar-wajar saja.
Pertanyaannya adalah,
mana yang lebih baik diantara wibu dan kpoper ?.
Lebih baik mana antara wibu dan kpopers ?
Setiap orang atau juga netizen memiliki pandangan tersendiri mengenai kehadiran wibu dan kpoper ini. Untuk itu mari kita lihat dari banyak sudut pandang, mengenai kehadiran wibu dan kpoper di kehidupan ini.

Anggap saja wibu vs Kpopers
- Sudut pandang orang awam
Orang awam, pastinya bertanya-tanya mengenai apa itu wibu ?, Dan apa juga itu kpoper ?. Karena mereka tidak tahu dengan kedua kubu tersebut. Tentunya mereka tidak bisa menilai sisi positif / negatif dari wibu dan kpoper. Akan tetapi jika dijelaskan secara singkat mengenai keduanya, orang awam tentunya memiliki berbagai pendapat.
Ada yang berpendapat bahwa wibu dan kpoper itu adalah cancer. Ada yang cuek dan bodoh amat. Ada yang menganggap keduanya cukup menarik. Dan ada juga yang mati-matian mencela kedua kubu tersebut. Intinya beragam opini lah.
- Menurut wibu
Sudah jelas adanya, menurut wibu. Kalau ditanya lebih baik mana antara wibu dan kpoper. Jawabannya adalah 100% lebih baik wibu. Tidak usah ditanya alasannya, karena kebanyakan wibu tidak suka dengan budaya kpop yang joget-joget tersebut. Selain itu karena kebanyakan wibu adalah anak cowok, maka mana mungkinlah suka dengan boyband. 😂
- Menurut kpoper
Menurut kpoper juga sudah jelas. Lebih baik kpoper daripada wibu. Karena memang hal tersebut adalah kesukaan mereka. Sehingga mereka cenderung membela golongannya masing-masing. Selain itu karena kebanyakan k-fans atau kpoper itu didominasi oleh cewek. Makanya banyak dari mereka yang mati-matian membela oppanya. Sehingga jelas mereka menganggap kpoper lebih baik daripada wibu yang suka dengan budaya jejepangan, khususnya waifu 2dnya.
- Menurut saya sendiri
Menurut saya sendiri sih, kpoper dan wibu sama-sama jeleknya. Keduanya lebih banyak negatifnya. Kurang bermanfaat dan unfaedah 😳. Kalau ditanya alasannya, kamu sendiri tahulah. Jadi tidak perlu saya tulis panjang lebar. ✌️
Yup, cukup sekian dulu. Seperti itulah
perbandingan mana yang lebih baik diantara wibu dan kpoper. Semoga bermanfaat..
✖ Baca juga :
☑ Perbedaan dan persamaan wibu dan kpopers
☑ Keuntungan punya pacar wibu
☑ Saya bangga menjadi seorang wibu
☑ Dampak positif dan negatif jadi wibu dan otaku
Share on :
f
t
P
Wa